Nasihat Cinta untuk para Orangtua
Bismillah
Yang pertama kali dilihat seorang bayi di dunia ini adalah rumahnya dan karib dekatnya. Terlukis jelas dibenaknya, hal pertama yg nampak di pelupuk matanya adalah keadaan Orangtua, cara mereka memberi nafkah, cara mereka mengasuh, mengucap dan berbagai hal yg sangat membekas, merekamnya sampai dewasa kelak. Maka disebabkan hal tersebut terbentuk kepribadiannya, karena di saat itulah ia masih menerima segala sesuatu yg mempengaruhi kejiwaannya. Itulah bentukkan pertama dalam kehidupannya.
Imam Al-Ghazali mengatakan: "Anak adalah amanah ditangan kedua orang tua. Hatinya yang suci adalah mutiara yang mentah, belum dipahat ataupun dibentuk. Mutiara ini dapat dipahat dan dibentuk apa saja sangat mudah, tergantung siapa yg memahatnya dan membentuknya. Apabila dibiasakan kebaikan maka akan tumbuh dan berkembang menjadi baik bahkan lebih baik. Namun bila dibiasakan keburukan juga akan menjadi buruk bahkan akan celaka dan binasa".
Orang tua apapun profesinya ia adalah guru pertama dan utama dalam pendidikan anak. Bila yang ditanam kebaikan, ia akan panen pahala berlipat atas kebaikan yg dilakukan oleh anaknya, namun ia juga akan panen dosa dari perbuatan buruk anaknya.
Maka nyalah terbentuk kepribadiannya....
BalasHapusAda kata yg ketikannya kurang lengkap pd kalimat diatas...